Sigulambai Mengamuk, Hanguskan Beberapa Bangunan

 

Sigulambai Mengamuk Hanguskan Beberapa Bangunan Dibelakang Tangsi Padang
Sigulambai Mengamuk Hanguskan Beberapa Bangunan Dibelakang Tangsi Padang

Salingka Media, Padang -Sigulambai mengamuk hanguskan beberapa bangunan di Padang.

Sigulambai mengamuk lagi, hanguskan Beberapa Bangunan Dibelakang Tangsi Padang, Sumatera Barat

Peristiwa kebakaran terjadi di Padang di Jl. Belakang Tangsi no. 14 A RT. 3 RW. 1 Kelurahan Belakang Tangsi Kecamatan Padang Barat.

Informasi yang masuk terjadi pada pukul 08.30, saat itu petugas Damkar langsung bergerak kelokasi dan sampai pada pukul 08.36, dan menurunkan 6 unit mobil Pemadam Kebakaran.

Sigulambai menghanguskan beberapa bangunan, 4 bangunan berdampak pada kejadian ini.

“Alhamdulillah tidak ada korban jiwa dan luka pada kejadian ini, hanya kerugian materi dan belum ditafsir berapa”, ujar Lurah Belakang tangsi kepada awak Salingka Media saat ditemui dilokasi kebakaran.

Baca Juga :  Kedapatan Tak Patuhi Prokes, Dua Pelaku Usaha Kembali Diamankan Satpol PP Padang

“Saat ini kami sedang mendata berapa banyaknya warga yang terkena musibah ini dan untuk sementara mereka kita ungsikan di Masjid terdekat dulu”, tambahnya lagi.

Menurut keterangan dari saksi mata (pak khairul 56 th), saksi melihat api dan asap di dekat rumahnya lalu saksi melaporkan ke Dinas Kebakaran Kota Padang.

Ini info pemilik rumah yang jadi korban kebakaran yaitu Ma Ar (55 th), Cap (65 th), Piliah (65 th).

Penyebab kebakaran masih diselidiki dan kebakaran ini telah di tangani oleh Pemadam Kebakaran Kota Padang, Polri, TNI, PMI, Lurah dan Masyarakat.

Baca juga : Jumat Berkah di Masjid Nurul Iman Lubuk Talang Kinali, Bupati Minta Tetap Jaga Silaturrahmi

Baca Juga :  Ternyata Masih Ada Poster Caleg Dipasang Dan Ditempel Di Fasilitas Umum

 

°°° 𝓐𝓷𝓭𝓻𝓮𝓪𝓼 °°°

Tinggalkan Balasan