Padang  

Heroik! Warga Bukit Tui dan Damkar Berhasil Selamatkan Mobil dari Kobaran Api yang Melahap Dua Rumah

Heroik! Warga Bukit Tui dan Damkar Berhasil Selamatkan Mobil dari Kobaran Api yang Melahap Dua Rumah (Dok. SalingkaMedia/Dewan Jalanan)

Salingka Media, Padang, 8 September 2024 – Sebuah peristiwa kebakaran yang terjadi di Jalan Bukit Tui, Belimbing, Kelurahan Kuranji, Kota Padang, pada Minggu sore, menampilkan aksi heroik warga dan petugas pemadam kebakaran (Damkar) dalam upaya menyelamatkan kendaraan dari kobaran api yang melahap dua rumah.

Warga Bukit Tui dan Damkar Berhasil Selamatkan Mobil dari Kobaran Api yang Melahap Dua Rumah (Dok. SalingkaMedia/Dewan Jalanan)

Kejadian bermula sekitar pukul 16.30 WIB, ketika api yang berasal dari sebuah gudang kapas di rumah semi permanen dengan cepat merambat ke rumah sebelahnya. Api dengan cepat membesar, menyulitkan warga untuk menyelamatkan barang-barang mereka. Namun, di tengah situasi yang mencekam, warga Bukit Tui dengan nekat berkolaborasi dengan petugas Damkar untuk menyelamatkan sebuah mobil dan kendaraan roda dua yang terparkir di dalam garasi.

(Dok. SalingkaMedia/Dewan Jalanan)

Dalam video yang tersebar di media sosial, terlihat momen menegangkan saat warga bahu-membahu mendorong dan mengangkat mobil tersebut keluar dari garasi, sementara api sudah menjalar hingga ke atap. Aksi heroik ini berhasil dilakukan tanpa ada korban jiwa, baik dari warga maupun petugas Damkar.

Baca Juga :  Berita Hoaks Tentang Tertangkapnya Pelaku Pembunuhan di Belimbing
(Dok. SalingkaMedia/Dewan Jalanan)

 

“Kami segera menurunkan 75 personel dan 7 armada dari Pos 4 Mako dan Pos 1 untuk memadamkan api,” ujar Rinaldi, S.Sos, Kepala Bidang Damkar. “Kerugian material diperkirakan mencapai 500 juta rupiah.”

(Dok. SalingkaMedia/Dewan Jalanan)

Irvan, salah seorang warga Bukit Tui, mengungkapkan rasa syukurnya atas keberhasilan tim Damkar yang cepat tiba di lokasi. “Api sudah sangat besar ketika kami melihatnya, beruntung mobil dan motor berhasil diselamatkan,” tuturnya.

Meski dua rumah hangus dilahap api, kerja sama antara warga dan Damkar berhasil menghindari kerugian yang lebih besar. Peristiwa ini sekali lagi menunjukkan pentingnya kesiapsiagaan dan solidaritas dalam menghadapi bencana.

(Dok. SalingkaMedia/Dewan Jalanan)

Tinggalkan Balasan