Distribusi Bantuan Kemanusiaan RI untuk Papua Nugini Dimulai dari Lanud Halim Perdanakusuma

Distribusi Bantuan Kemanusiaan RI untuk Papua Nugini Dimulai dari Lanud Halim Perdanakusuma (Dok. Humas)

Salingka Media – Senin (8/7) Proses pengiriman bantuan kemanusiaan dari Indonesia untuk Papua Nugini dimulai di Lanud Halim Perdanakusuma, Jakarta Timur. Bantuan yang bernilai sekitar 17,5 miliar rupiah tersebut akan diangkut menggunakan pesawat berbadan lebar Airbus A330-300 dari maskapai Garuda Indonesia dan pesawat khusus kargo.

Total bantuan yang mencapai 80,5 ton ini mencakup 20 set tenda pengungsi, 300 set tenda keluarga, 50 set genset 5kVA, 15 unit lampu solar, 500 paket obat-obatan, 1.000 paket peralatan kebersihan, 1.000 set peralatan memasak, 2.000 matras, 2.000 selimut, 1.000 paket sembako, 4.000 paket makanan siap saji, 500 box air mineral kemasan 600 ml, 1.000 box mie instan, dan 1.000 tas beras masing-masing seberat 5 kg.

Selain itu, bantuan dari Kementerian Kesehatan Republik Indonesia berupa obat-obatan senilai 1,5 miliar rupiah dengan berat lebih dari 9 ton juga disertakan. Bantuan ini terdiri dari paket makanan tambahan untuk ibu hamil dan balita, hygiene kit, alat pemurni air, serta obat-obatan pelayanan dasar.

Baca Juga :  Longsor Natuna, Kepala BNPB Minta Prioritaskan Cari Warga yang Hilang di Pulau Serasan

Rombongan delegasi yang dipimpin oleh Kepala Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB), Letjen TNI Suharyanto S.Sos., M.M., akan tiba di Bandara Internasional Jacksons, Port Moresby pada Selasa (9/7) pukul 09.00 waktu setempat.

Serah terima bantuan kemanusiaan akan dilakukan oleh Kepala BNPB bersama Menteri Pertahanan Papua Nugini yang juga bertindak sebagai Menteri Koordinator Bidang Kebencanaan, Dr. Billy Joseph, PhD, di gedung VIP Bandara Internasional Jacksons. Bantuan ini bertujuan untuk mempercepat penanganan darurat bencana tanah longsor yang terjadi di Provinsi Enga.

Tinggalkan Balasan