Salingka Media, Pasaman Barat – Lapas kelas III Talu bekerjasama dengan PMI Pasaman Barat laksanakan kegiatan donor Darah di dalam Lapas. Petugas dan Warga Binaan Lapas Kelas III Talu melaksanakan Donor Darah Bersama di dalam Lapas Kelas III Talu. Rabu,25/01/2023.
Kegiatan ini dilaksanakan berdasarkan surat dari Palang Merah Indonesia Pasaman Barat no 05/1.04.016/Yankesos/1/2023 perihal permintaan donor darah massal.
Dalam surat tersebut dinyatakan sehubungan dengan meningkatnya kebutuhan Darah bagi pasien di Rumah Sakit dalam wilayah Kabupaten Pasaman Barat. Maka dari itu Lapas Kelas III Talu ikut berpartisipasi dalam kegiatan donor darah yang berlangsung pukul 09.00 WIB, di Lapas Kelas III Talu.
Dalam kegiatan ini Kalapas Talu beserta Jajaran turut serta dalam mendukung kegiatan Donor Darah ini, sehingga memotivasi warga binaan agar ikut mendonorkan darahnya.
“Semoga dengan adanya kegiatan donor darah ini, kebutuhan darah bagi pasian di rumah sakit wilayah Kabupaten Pasaman Barat dapat terpenuhi.” Ujar Bapak Doni (Kalapas Talu). Kegiatan Berjalan Tertib dan lancar hingga selesai.
Dapatkan update berita salingkamedia.com di akun facebook salingka media @salingkamedia serta twitter salingka media @salingkamedia dan ikuti juga kami di Google News pada link ini Salingka Media Google News